MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA PELUANG DAN TANTANGAN PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN ISLAM SUMATERA DAN JAWA





Judul

:

Mardeka Belajar Kampus Mardeka Peluang dan Tantangan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Sumatera Utara

Penulis

:

Dr. Neliwati, M.Pd
Dr. Junaidi Arsyad, MA
Muhd. Hayyanul Damanik, M.Pd

Halaman

:

130

ISBN

:

------------------------

Harga

:

Rp. 60.000

Sinopsis

:

Buku Merdeka Belajar Kampus Merdeka: Peluang dan Tantangan di Perguruan Tinggi Islam Sumatera dan Jawa ini hadir sebagai respons terhadap perkembangan kebijakan pendidikan tinggi di Indonesia, khususnya program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang telah diluncurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

Kebijakan MBKM membawa perubahan yang signifikan dalam pola pembelajaran di perguruan tinggi, termasuk di lingkungan Perguruan Tinggi Islam. Buku ini mencoba mengkaji secara komprehensif peluang serta tantangan yang dihadapi oleh perguruan tinggi Islam di Sumatera dan Jawa dalam mengimplementasikan program ini. Kami berharap, melalui kajian mendalam dari berbagai sudut pandang akademisi dan praktisi, buku ini dapat memberikan kontribusi yang berarti dalam pemahaman dan pelaksanaan kebijakan MBKM di lingkungan perguruan tinggi Islam.

Penyusunan buku ini melibatkan berbagai pihak yang berdedikasi, baik dari kalangan dosen, peneliti, maupun praktisi pendidikan tinggi. Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi, baik dalam bentuk gagasan, waktu, maupun tenaga dalam penyelesaian buku ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca, baik dari kalangan akademisi, praktisi pendidikan, maupun pemangku kebijakan, serta menjadi inspirasi dalam pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia..

Info Pemesanan 👇



 






0 Reviews: